Semarang, 03/11/2024- Tim Paskibra SD Hj. Isriati Baiturrahman turut berpartisipasi dalam acara lomba GALAKSI (Gelar Aksi dan Kreasi Siswa) 2024 yang diselenggarakan oleh Universitas Veteran Bangun Nusantara (Unisvet). Acara ini diadakan untuk pelajar dari berbagai wilayah di Jawa Tengah dan bertujuan untuk meningkatkan semangat kompetisi, kreativitas, serta wawasan ilmu pengetahuan dan teknologi di kalangan siswa.
Pada ajang ini, para anggota Paskibra SD Hj. Isriati Baiturrahman tidak hanya menunjukkan kekompakan dan kedisiplinan dalam baris-berbaris, tetapi juga menambah pengalaman dalam lingkungan kompetitif dengan sekolah lain. GALAKSI 2024 menawarkan berbagai kegiatan yang mencakup inovasi ilmiah, teknologi, serta berbagai perlombaan yang dirancang untuk mengasah keterampilan siswa dalam berbagai bidang.
Kepala sekolah menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi dan berharap pengalaman di GALAKSI 2024 dapat menjadi motivasi untuk terus berprestasi.
Rektor Unisvet, Dr Tri Leksono menyampaikan kegiatan ini merupakan ajang kompetisi pembentukan karakter dan sikap Bela Negara. “Dalam kegiatannya PBB ini akan menumbuhkan sikap tegas, bertanggung jawab, disiplin, rasa hormat, percaya diri, dan memiliki jiwa kepemimpinan, serta menumbuhkan aspek sikap nasionalisme yakni cinta tanah air,” terangnya.
Menurutnya, lombak PBB ini juga membantu pemerintah terhadap permasalahan saat ini yaitu bullying, gengstar, dan pelecehan seksual. “Mereka tentu di didik secara militer oleh sekolah, sehingga menumbuhkan jiwa Nasionalisme sebab harapannya nanti mereka akan menjadi generasi masa depan yang berkakter dan siap untuk menjadi penerus bangsa menuju Indonesia emas 2045,” tuturnya.
Dalam lomba GALAKSI 2024 ini, para siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman mendapat kesempatan untuk bersosialisasi dan bertukar pengalaman dengan pelajar lain dari berbagai sekolah di Jawa Tengah. Acara ini juga menjadi sarana untuk mengasah kepercayaan diri mereka melalui penampilan di depan juri serta para peserta lainnya. Tim Paskibra SD Hj. Isriati Baiturrahman telah mempersiapkan diri dengan latihan intensif yang difokuskan pada keterampilan baris-berbaris dan kekompakan tim.
Selama perlombaan, para peserta mendapat dukungan penuh dari para guru, orang tua, dan rekan-rekan sekolah yang datang langsung ke Unisvet untuk menyemangati tim mereka. Hal ini semakin membangkitkan semangat para siswa untuk tampil maksimal. Menurut salah satu pembina, kegiatan semacam ini sangat penting bagi pengembangan karakter dan semangat juang siswa. “Acara ini bukan hanya tentang menang atau kalah, tetapi juga tentang pembelajaran dan kebanggaan dalam mewakili sekolah,” tuturnya.
Pihaknya berharap melalui kegiatan ini Universitas Ivet akan semakin di kenal oleh masyarakat. Tentunya bisa menjadi wadah untuk penyaluran bakat siswa dari SD hingga SMA di bidang Baris – berbaris.
“Menjadi suatu Kebanggaan tersendiri bahwa untuk pertama kalinya Universitas Ivet mengadakan lomba PBB antar pelajar dan bisa menghadirkan ribuan pelajar yang menjadi penonton. Kedepan kita berencana akan buat even ini lagi namun tingkatnya tidak hanya se Jateng, namun se Indonesia,” imbuhnya.
Kegiatan tersebut diikuti 65 pangkalan yang terdiri dari 15 Pangkalan dari tingkat SD, 30 tingkat SMP, dan 20 dari tingkat SMA.
Partisipasi SD Hj. Isriati Baiturrahman dalam GALAKSI 2024 diharapkan menjadi awal dari prestasi-prestasi selanjutnya di tingkat regional maupun nasional. Kepala sekolah menambahkan bahwa keikutsertaan siswa dalam acara ini juga menumbuhkan kebanggaan dan solidaritas di antara warga sekolah. Harapan besar diutarakan agar semakin banyak siswa yang terinspirasi untuk ikut serta dalam kompetisi-kompetisi serupa, yang dapat membangun rasa tanggung jawab, disiplin, serta semangat belajar sepanjang hayat.
Beri Komentar